Headlines News :
Home » » MUAY THAI

MUAY THAI

Written By __.elang.__ on Wednesday, April 25, 2012 | 21:16

Kaum wanita, kerap menjadi sasaran empuk, para pelaku tindak kejahatan, akhir akhir ini. Maka, tak ada salahnya, kaum hawa, kini membekali diri, dengan ilmu bela diri. Salah satu ilmu bela diri, yang kini marak, digandrungi kaum hawa, adalah muaythai. Bela diri asal thailand ini, tak hanya bergungsi sebagai pertahanan diri, namun sekaligus dapat membentuk tubuh, lebih bugar.

Muay thai, merupakan olahraga kuno, thailand, yang gerakan dasarnya, berasal dari gerakan thai boxing, dan kick boxing. Namun, gerakan serta teknik muay thai, lebih ringan. Maka, tak aneh, jika bela diri yang satu ini, banyak diminati, para kaum hawa. Karena selain lebih ringan, muay thai, dapat menjaga kebugaran tubuh, mengurangi berat badan, serta membentuk tubuh, lebih menarik.

Salah satu camp, atau tempat latihan muay thai, di kawasan kota bandung – jawa barat, yang mayoritas anggotanya adalah kaum hawa, adalah sabai muay thai.

Sebagai cabang olahraga bela diri, muay thai, masih dapat terbilang baru, di indonesia.

Gerakan siku, dan lutut, merupakan senjata mematikan dalam muay thai. Siku dalam muay thai, digunakan dalam pertarungan jarak dekat. Target utama gerakan siku, umumnya adalah daerah wajah, termasuk rahang, jidat, dan leher. Sementara, gerakan lutut, lebih menargetkan, sasaran pada bagian perut.

Desi, adalah salah seorang peserta muay thai, yang telah mempelajari muay thai, sejak 4 bulan lalu.

Walau masih terhitung pemula, namun melihat mahasiswi sebuah perguruan tinggi ini, berlatih, nampak ia telah menguasai, teknik teknik penyerangan, menggunakan siku dan lutut.

Hmmm…, bagi kaum pria yang berniat ingin menggodanya, lebih baik mengurungkan niat tersebut, jika tak ingin terluka.

Desi mengaku, tertarik mempelajari muay thai, guna menjaga kebugaran tubuh.

Meski terbilang baru, di tanah air, namun sejumlah nama muay thai indonesia, telah mengharumkan nama bangsa, di tanah asalnya, thailand. Mike, adalah atlit muay thai, yang sempat merasakan atmosfer, pertarungan dan pelatihan di thailand.

Tak hanya itu, ia pun bahkan berhasil menyabet gelar juara, dari sebuah kompetisi muay thai, yang dihadiri sejumlah negara.

Di camp sabai, setidaknya tercatat 200 kaum hawa, mempelajari bela diri muay thai.

Ditengah maraknya, tindak kejahatan, yang banyak terjadi terhadap kalangan wanita, tak ada salahnya, jika bela diri yang satu ini, menjadi alternatif, bagia anda kamu hawa.
Share this post :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BandungDua - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger